Bandung, 28 Mei 2024 – Universitas Bhakti Kencana turut berpartisipasi dalam acara 8th Youth Forum of ICTOH 2024 bertajuk “Spark Change: Empowering Youth in the Battle Against Tobacco Industry”. Acara yang difasilitasi oleh Dinas Kesehatan Kota Bandung ini berlangsung pada hari Selasa, 28 Mei 2024, mulai pukul 09.00 hingga selesai, di Hotel Holiday Inn Pasteur Bandung.

Universitas Bhakti Kencana menjadi salah satu universitas yang diundang untuk mengikuti forum ini, dengan delegasi yang terdiri dari delapan mahasiswa: Fikri Surya Pratama, Adienda Zahra K, Shyfa Auliya R, Fitri Apriliani, Finna Dwi Putriana, Elsa Fitria Maharani, Dilla Cinta Salsabila, dan Dede Sutandi dan didampingi langsung oleh Ketua divisi Pengembangan Prestasi Mahasiswa, Beasiswa, dan Ormawa/UKM, Mufti Fauzi Rahman . Ketua pelaksana acara, Anisya Aulia Lestari, menyatakan bahwa forum ini merupakan rangkaian kegiatan yang bertujuan untuk mengajak pemuda memerangi industri tembakau serta meningkatkan pola hidup sehat.

Acara ini menghadirkan berbagai pemateri terkemuka, salah satunya adalah Prof. Dr. dr. Erlina Burhan, M.Si., yang membawakan materi tentang terapi kognitif rokok. Beliau mengajarkan berbagai metode untuk mengatasi kecanduan rokok, seperti olahraga, yoga, meditasi, dan aktivitas lainnya. Elsa Fitria Maharani, salah satu perwakilan mahasiswa dari Universitas Bhakti Kencana, merasa beruntung dapat mengikuti acara ini dan berharap bisa menerapkan pengetahuan yang didapatkan untuk membantu kampanye melawan industri tembakau di lingkungan kampus dan sekitarnya.Forum ini diharapkan dapat menjadi langkah awal bagi pemuda untuk lebih aktif dalam kampanye anti-rokok dan menerapkan gaya hidup sehat di komunitas masing-masing.